Kebakaran Lagi di Pesisir Bandarlampung: 5 Rumah Ludes

BANDARLAMPUNG (8/7/2022) -  Setidaknya delapan unit rumah terbakar, lima di antaranya ludes, di Jalan Ikan Kiter, Kelurahan Kangkung, Bumiwaras, pesisir Bandarlampung, pukul 17.00, Jumat Sore, 8 Juli 2022. Api berhasil dipadamkam setelah magrib, sejam kemudian.

Seperti dua hari sebelumnya di Bedeng Arab Jalan Teluk Bone, Kampung Sinar Laut, Kota Karang Raya, Teluk Betung Timur, Bandarlampung, kebakaran di Jalan Ikan Kiter terjadi di gang yang sempit, petugas kesulitan masuk ke lokasi.

Api yang diduga berasal dari sebuah kamar rumah cepat meluas karena angin sedang kencang di kawasan yang berada di pinggir laut pesisir Bandarlampung. Warga juga umumnya berada di luar rumah karena menjelang magrib.

Lima unit rumah sudah rata dengan tanah saat api dipadamkan. Tiga lainnya terkena di bagian dapur, berhasil diselamatkan karena disiram oleh warga dan didinginkan petugas pemadam kebakaran, yang tiba di lokasi 15 menit kemudian.

Tak ada yang bisa diselamatkan dari lima rumah yang ludes. Desi, salah seorang warga yang rumahnya terbakar, menyebut ia kini hanya memiliki baju di badan.

Kepala BPBD Bandarlampung Syamsul Rahman menyebut pihaknya menerjunkan 8 unit mobil pemadam kebakaran dan 60 personal ke lokasi. Petugas terpaksa menyambung selang untuk menyemprot api.

Masih simpang siur soal penyebab kebakaran di permukiman yang tidak jauh dari pinggir laut Teluk Lampung tersebut. Desi, salah seorang warga menyebut berasal dari kompor, namun Kepala BPBD meminta kepastiannya menunggu penyelidikan Polresta Bandarlampung.

DIYON SAPUTRA 

0 comments:

Posting Komentar