pTzHC95kDouQYrsREyhoYFkgZJIas4EQAFJtLwOS
Bookmark

Hanya 8 Parpol Hadiri Deklarasi Kampanye Damai di Tanggamus

KOTAAGUNG (20/11/2023) – Hanya delapan parpol menghadiri deklarasi kampanye damai dan apel siaga pengawasan pemilu 2024 di Wisata Air Terjun Way Lalaan, Kotaagung Timur, Tanggamus, Senin 20 November 2023. Tiga parpol di antaranya datang telat.

Deklarasi kampanye damai dihadiri Asisten I Bidang Pemerintahan Suaidi, perwakilan Kodim 0424 Tanggamus, Kejari, Polres, partai politik peserta pemilu, ketua Bawaslu, ketua KPU, kepala Kesbangpol dan Panwas kecamatan serta pekon.

Acara dibuka Koordinator Divisi Hukum dan Diklat Bawaslu lampung Suheri dengan pemukulan gong. Deklarasi berisi pembacaan ikrar deklarasi kampanye damai 2024 di Tanggamus, membubuhkan cap jempol berwarna, pelepasan balon hingga konvoi.

Bawaslu Lampung mengajak peserta pemilu 2024 dan masyarakat mengantisipasi berbagai isu menjelang pesta demokrasi lima tahunan yaitu money politic, netralitas ASN dan SARA. Pemilu Februari 2024 diharapkan luber jurdil yaitu langsung, umum, bebas, rahasia, jujur dan adil.

Suheri menyayangkan deklarasi kampanye damai dan apel siaga pengawasan pemilu 2024 hanya dihadiri delapan parpol. Padahal peserta pemilu di Tanggamus sebanyak 12 parpol. Mula-mula ada lima parpol dan tiga lainnya baru datang menjelang acara berakhir yaitu PPP, PKS dan Gerindra.

Bawaslu Lampung tidak mengetahui persis alasan ketidakhadiran seluruh parpol dalam deklarasi kampanye damai. Beberapa parpol kemungkinan ada kegiatan lebih urgen di tempat lain.

YUNADA YAMIN
Posting Komentar

Posting Komentar

-->